Kenapa dan Mengapa
Oleh : Bameswara
Tahun 2014
Kenapa...
Kau menganggap dirimu suci,
Padahal belum tentu kau suci.
Mengapa...
Kau menganggap dirimu mulia,
Padahal belum tentu dirimu mulia.
Kenapa...
Kau menganggap dirimu kaya,
Padahal belum tentu kau kaya.
Mengapa...
Kau menganggap dirimu sempurna,
Padahal belum tentu dirimu sempurna.
Apa kau tahu rumus dunia?
Bahwa di bawah langit,
Masih ada langit,
Dan di bawah bumi,
Masih ada bumi.
Namun, entah kenapa dan mengapa?
Kau terus menghina,
Kau terus merendahkan,
Kau terus meremehkan.
Padahal belum tentu,
Kalau dirimu itu,
Lebih rendah dari diriku,
Dihadapan Tuhanmu,
Dan dihadapan Tuhanku.
(B_yk)
Gambar by Pixabay
0 Response to "Kenapa dan Mengapa"
Post a Comment